Tentang XAMPP
XAMPP adalah gabungan beberapa aplikasi yang biasa digunakan untuk membuat sebuah server web di komputer lokalXAMPP sering disebut juga aplikasi INSTALLERS, karena dipakai untuk menginstall banyak aplikasi server sekaligus ‘dengan cara mudah’.
XAMPP bisa diakses di alamat https://www.apachefriends.org/index.html
Anda dapat mendownload XAMPP secara langsung dari situsnya.
XAMPP memiliki berbagai macam versi untuk berbagai Sistem Operasi, baik Windows, Linux, maupun Mac OS.
Daftar Aplikasi Server yang ada pada XAMPP 5.5.30
Setiap versi XAMPP akan memiliki kumpulan aplikasi dengan versi yang berbeda beda pula.
TIPS.
Jika XAMPP anda pakai untuk membuat web untuk hosting, pastikan setiap versi aplikasi yang didalamnya memiliki versi yang sama dengan hosting yang anda pakai.XAMPP memiliki versi portable dan installer
Cara yang paling mudah menggunakan XAMPP adalah pada versi portable.
Cara Menggunakan Versi Portable
- Download Versi Portable. Dari halaman utama masuk Other Version => XAMPP For Windows => More Download => XAMPP Windows => [Pilih Versi] => Pilih xampp-portable-xxx
- Simpan hasil download, kemudian ekstrak di folder C:\xampp
- Masuklah ke folder C:\xampp kemudian cari file xampp-control.exe, jalankan dengan double-klik.
- Klik Start di Apache dan MySQL, kemudia tunggu sampai berwaran hijau (jalan)
- Untuk menguji apakah Apache telah berfungsi, buka browser, panggil alamat http://localhost
- Untuk menguji apakah MySQL telah berfungsi, buka browser, panggil PHPMyAdmin di alamat http://localhost/phpmyadmin/
Membuat Password untuk Database
- Masuk phpMyAdmin di alamat http://localhost/phpmyadmin
- Klik tab User Accounts
- Klik Edit untuk User Name: Root dan Host name: localhost
- Klik Change Password
- Masukan Password baru
- Klik Go
- Jika berhasil, muncul pesan berikut
- Setelah password diganti, maka anda tidak akan bisa masuk phpMyAdmin secara langsung . Kita perlu membuat supaya phpMyAdmin menampilkan pop-up Login
- Masuk folder C:\xampp\phpMyAdmin
- Edit file config-inc.php dengan file editor, misalnya Wordpad atau Notepad
- Ganti konfigurasi di bawah ini menjadi ‘http’
- Maka setiap kali masuk phpMyAdmin, pop-up login akan selalu muncul.
No comments:
Post a Comment
Terima kasih telah mampir ke Blog yang amburadul ini